Luar Biasa!! Pria Ini Berhasil Turunkan Berat Badan 18,5 Kg dalam 6 Minggu Tanpa Lapar Berlebih, Begini Caranya!

Memiliki tubuh ideal adalah idaman setiap orang termasuk di Indonesia. Namun belakangan banyak orang yang mengeluhkan berat badan berlebihan dan obesitas.

Beragam metode diet pun dilakukan.Ada yang berhasil, dan ada yang tidak. Selain itu banyak orang yang mencoba mengonsumsi pil diet, meskipun banyak penelitian mengungkapkan bahaya pil diet.

Nah bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, berikut ini ada cara menurunkan berat badan dengan mengubah gaya hidup saja.

Metode tersebut sudah dilakukan oleh seorang pria Malaysia bernama Muhammad Syamierul. Dikatakannya dia berhasil menurunkan berat badannya hingga 18,5 kilogram dalam waktu enam minggu tanpa harus tersiksa rasa lapar.

Dikutip dari laman siakapkeli.my, Kamis (3/11), kunci keberhasilannya menurunkan berat badan adalah dengan mengubah pola makan.

Awalnya ia memiliki bobot seberat 97,1 kilogram dan dua bulan selanjutnya bobotnya turun menjadi 78,6 kilogram.

1. Makanan dan minuman

Soal lauk dia banyak mengonsumsi ikan dan ayam. Untuk ayam dia hanya makan bagian dadanya saja dan menghindari kulit, jeroan, dan bagian yang mengandung lemak tinggi. Dia juga mengonsumsi ikan karena tinggi protein. Sedangkan nasi, dia hanya mengonsumsi nasi segenggam setiap makan. Bahan makanan lain yang ia makan adalah bihun, sementara mi dan kuetiau ia hindari. Syamierul juga tak pernah lupa mengonsumsi sayuran apapun jenisnya, di mana dia biasa makan malam dengan sayur sop dan ayam rebus paling tidak 4 jam sebelum tidur. Total dia makan makanan berat dua kali sehari.

Cara masak: rebus, sup, dan bakar.
Hindari makanan santan seperti guai, kari, dan gorengan.
Peraturan Syamierul adalah dia makan gorengan dan bersantan hanya 2 atau 3 kali dalam seminggu. Syamierul juga minum air putih rebusan secukupnya tanpa memaksa tiga liter air sehari. Sesekali ia minum kopi dengan sedikit gula. Untuk buah-buahan, dia banyak mengonsumsi buah apel hijau, nanas, jambu biji. Sedangkan untuk camilan ia memilih kacang-kacangan, seperti kacang tanah dan kuaci.

2. Metode Latihan

Dalam seminggu dia melakukan latihan sebanyak 1-4 kali latihan kardio, misalnya jogging dan latihan singkat selama 15 menit sampai dua jam.


3. Produk

Soal produk yang dia pakai, ia rutin mengonsumsi produk f2f destroyer.
Tak harus produk tersebut, Anda bisa memilih produk yang aman dan terpercaya serta pastinya cocok diiringi dengan latihan.

4. Program

Agar program penurunan berat badan efektif, tak ada salahnya ikut program diet kesehatan. Ia menyarankan Anda memilih program yang menyediakan pelatih berpengalaman dan terakreditasi, latihan yang tepat, dan lain-lain. Program tersebut bisa membantu Anda untuk tetap fokus pada tujuan.

Kesimpulannya, Syamierul menekankan untuk makan saat lapar saja dan berhenti sebelum kenyang. (*)

sumber:http://solo.tribunnews.com/2016/11/03/pria-ini-berhasil-turunkan-berat-badan-185-kg-dalam-6-minggu-tanpa-lapar-berlebih-begini-caranya


0 Response to "Luar Biasa!! Pria Ini Berhasil Turunkan Berat Badan 18,5 Kg dalam 6 Minggu Tanpa Lapar Berlebih, Begini Caranya!"

Post a Comment