Banyuwangi (beritajatim.com) - Media sosial melambungkan nama durian merah Banyuwangi. Liputan televisi juga membuat orang penasaran, dan harga durian merah pun melonjak hingga mencapai Rp 250 ribu per buah.
Sejumlah peneliti dari luar negeri juga khusus datang ke Banyuwangi untuk mencari bibit tanamannya. Bupati Abdullah Azwar Anas mengatakan, Pemkab Banyuwangi telah menanam dan membagikan ribuan bibit durian merah untuk dibudidayakan masyarakat.
"Durian merah ini buah khas Banyuwangi dengan nilai ekonomis yang tinggi dibanding durian biasa. Potensinya besar. Dengan membangikan bibit durian ini, kelak warga akan memetik hasilnya. Selain untuk penghijauan, ada nilai ekonomisnya yang berguna untuk warga," katanya.
Dari sisi khasiat, durian merah ternyata punya banyak keunggulan. Tidak seperti durian berdaging putih yang kandungannya didominasi zat gula dan karbohidrat, durian merah mengandung banyak zat bermanfaat seperti serotonin yang bisa mengobati insomnia. Juga afrodisiak, tifohormon, dan titosteron sebagai penambah stamina. Ada pula kandungan antosianin yang bisa mencegah penuaan dini.
sumber: http://bit.ly/2eZlcDe
0 Response to "Buah mirip "mi$$ V" menjadi rebutan masyarakat"
Post a Comment